NusantaraTerkini.Com, Bengkulu – Ikatan Istri Karyawan Bank Bengkulu (IIKBB), ternyata adalah rahasia dari para suami yang berkerja di Bank Bengkulu, dukungan isteri membuat mereka bekerja optimal dan mencapai kesuksesan di Bank Bengkulu. hal ini sesuai dengan sebuah pepatah yang mengatakan bahwa di balik kesuksesan seorang pria, terdapat wanita hebat di belakangnya.
Dalam rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bank Bengkulu ke-46 terasa spesial dengan diperingatinya pula HUT IIKBB ke-16. Kompak dalam satu semangat “IIKBB Bersama Membangun Kualitas Diri Sebagai Partisipasi Untuk Mengawalmu Dalam Berkarya Menuju Bank Berjaya” IIKBB siap memberikan support terbesar untuk para suami.
Ketua IIKBB Hartati dalam kata sambutannya mengajak segenap anggotanya untuk mensukseskan program kerja IIKBB, yang berorentasi pada peningkatan kualitas anggota di segala bidang.
“Program kerja IIKBB diprioritaskan untuk meningkatkan kualitas sumber daya anggota di segala bidang, disesuaikan dengan situasi dan kondisi setempat,” kata Hartati.
IIKBB bertugas mengawal suami dalam berkerja melaluai peran aktif dalam memberikan semangat, suport kepada suami dalam berkarya dan bekerja terang Hartati.
“Keberadaan IIKBB diharapkan ikut mengawal suami dalam bekerja, melalui peran aktif kami selaku istri dan mitra sebagai penyemangat, pemberi support terbesar kepada suami dalam berkarya dan bekerja di Bank Bengkulu,” harap Hartati. (NU001/”ads”)